THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES

Kamis, 18 Juni 2009

kesalahpahaman aliran silat

Mendengar silat betawi "si bunder" mungkin sebagian orang pernah mendengar adanya silat ini di jl.talang, apalagi kalo silat "si bunder" itu disebut "nage nyebrang" pasti diantara orang-orang yang tau silat menyamakan dengan "kancing 7 bintang 12" silat yang ada di daerah kwitang, atau ada juga yang bilang kalau "nage nyebrang" itu silat maenan anak tenabang (kelabang nyebrang) padahal semua itu tidak benar. Silat "si bunder" atau biasa disebut "nage nyebrang" itu asli cuma satu aliran saja tidak pernah ada cabang perguruan silat yang mengubah nama perguruan silat tersebut. Adapun orang-orang yang mengkait-kaitkan silat "si bunder" atau "nage nyebrang" itu dengan silat k7 b12 karena ada beberapa jurus yang sama tetapi berbeda dalam penerapan jurus karena silat "si bunder" itu mempunyai ciri khas yang berbeda dengan teknik-teknik silat lainnya. Diantara lain jalan jurus berbentuk segitiga dan membentuk lambang mercy, sibunder kalo mukul selalu berlawanan dengan langkah kaki, di silat si bunder jarang sekali memakai tendangan karena disaat kita menendangan itu stabilitas badan kita jadi tak terkontrol yang mengakibatkan mudah sekali untuk menjatuhkannya, tidak percaya silahkan mengetes tendangan anda pada silat si bunder dijamin bakal terlempar ataupun jatuh tergledak ketanah, untuk level pesilat si bunder yang lebih senior tidak ada jeda antara menangkis pukulan dengan menyerang, silat sibunder tidak ada yang kuat jalan jurusnya selama lebih dari 10 menit, sudah terbukti bahkan seorang angkatan darat yang hobi bermain bola serta mempunyai fisik yang kuat tidak sanggup jalan jurus si bunder lebih dari 10 menit dan akibatnya pada keesokan harinya seluruh badan sakit jika digerakkan, tidak percaya silahkan mencoba, dan yang paling terpenting silat sibunder yang sekarang tidak ada unsur kemusyrikan sedikitpun, tidak ada upacara pengangkatan murid, amalan-amalan yang tidak jelas, sesaji-sesaji, silat sibunder yang sekarang benar-benar murni silat fisik.

5 komentar:

budi.prihatin mengatakan...

Semuanya kita kenal sama senior2 bunder

Unknown mengatakan...

Salam kenal bang...mohon maaf ane usman bang..ane mau tanya klo silat si bunder ada sareatiinye ga bang..tq

Unknown mengatakan...

Bang lo pngen gabung tmpt ngumpuly dmn bang

Unknown mengatakan...

Ane mw belajar silat si bunder kira2 bisa gak ya bang ?? Ane org betawie asli 6pengen lestariin budaya maen pukulan

Syahvikry mengatakan...

Asalammualaikum slm kenal bang
Bang ane m silaturahim
Posisi ny d mne ye bang